Produk Terkenal yang Dianggap Brand Luar Negeri Ini Ternyata Asli Indonesia

Banyak yang tidak mengetahui bahwa produk terkenal yang sering kita beli ternyata produk asli Indonesia. Selain karena penamaan merek yang menggunakan bahasa asing, kualitas produk tersebut juga sangat baik dan menyerupai produk dari luar negeri dengan harga yang tentu lebih mahal dari produk lain yang ada di pasaran dalam negeri. Beberapa merek tersebut mungkin sudah sering Anda dengar bahkan Anda gunakan sendiri.

 

Nah, berikut adalah daftar produk dalam negeri yang sering dianggap merek dari luar negeri karena sudah diakui di pasar dunia.

  1. Bagteria

Banyak yang mengira bahwa merek tas ini adalah produk impor karena terkenal glamor dan mahal. Bagteria merupakan merek produk yang memproduksi craftsmanship dengan kualitas yang tak kalah dari produk kerajinan dari produk ternama dari luar negeri. Tas buatan Jakarta ini menggunakan bahan yang mewah dan unik pada ornamennya, seperti kulit burung unta dan gading mammoth. Karena keunikan dan kualitas itu Bagteria telah menjadi salah satu favorit artis dunia.

2. La Fonte

Merek ini terdengar seperti produk dari Italia, karena memang yang dihadirkan adalah makanan khas Italia, seperti pasta, spaghetti, lasagna dan makanan lain khas negara tersebut. La Fonte juga telah dipasarkan dan terkenal di banyak negara, seperti Hongkong hingga Korea. Namun banyak yang tidak menyangka kalau La Fonte adalah produk dari Bogasari, salah satu produsen raksasa yang sudah merajai pasar pangan Indonesia selama puluhan tahun.

3. Essenza

Dari namanya, produk ini terkesan seperti buatan luar negeri dengan kualitas tinggi. Padahal, Essenza diproduksi oleh PT. Intikeramik Alamasri Industri Tbk,  pada tahun 1993. Produk asli Indonesia ini mampu menembus pasar Asia, Amerika, bahkan Eropa. “Essenza No Tile Like It” merupakan tagline yang sangat fenomenal pada tahun 2000-an, hingga mampu mengangkat keramik ini menembus pasar dunia.

4. Silver Queen

Siapa yang tidak kenal cemilan coklat satu ini. Coklat manis yang banyak digandrungi anak-anak hingga orang dewasa ini telah lama terkenal di Indonesia. Tapi siapa sangka kalau coklat Silver Queen ini ternyata produk asli Indonesia yang sudah mendunia dan mampu bersaing dengan M&M’S, merek produk coklat asal Amerika.

5. Equil

Dari bentuk kemasannya yang menyerupai minuman-minuman yang ada di luar negeri, banyak yang mengira produk air mineral dalam kemasan ini adalah produk buatan luar negeri. Padahal Equil adalah air mineral dalam kemasan yang di produksi oleh PT. Equilindo Lestari yang berada di Sukabumi, Jawa Barat. Equil memang air kemasan yang elegan dan dikemas secara eksklusif dalam botol kaca untuk mempertahankan kualitasnya, hingga sering digunakan sebagai air minum pada rapat-rapat penting negara, dan telah mampu merambah pasar Eropa.

6. Lea Jeans

Jeans yang sudah terkenal di dunia ini memang identik dengan Amerika, jika dilihat dari penamaan serta logonya yang menyerupai bendera negeri paman sam tersebut. Tak heran banyak pemuja fashion yang terkecoh dan mengira produk ini berasal dari Amerika. Lea Jeans dikelola oleh PT. Lea Sanent di Tangerang, Banten yang memproduksi pakaian casual, jeans, dan aksesoris lain dengan desain ala koboi Amerika. Dengan produk yang berkualitas terbaik, tak mengherankan kalau Lea Jeans mampu menembus pasar luar negeri seperti Hongkong, Korea, dan Dubai, serta bersaing dengan merek terkenal lainnya.

 

Ternyata cukup banyak merek asli Indonesia yang mampu bersaing di pasar dunia karena kualitas dan keunikannya. Karena itu, kita boleh berbangga dan terus mendukung serta mencintai hasil karya dalam negeri.